December 11, 2023

Standar Keamanan Informasi yang Tepat! ISO 27701 vs ISO 27018

standar keamanan informasi

Keamanan data menjadi hak yang harus dipenuhi oleh semua orang. Bagi perusahaan, memastikan kerahasiaan data klien dan karyawannya adalah suatu kewajiban. Dalam hal keamanan informasi, ISO 27001 menjadi standar yang dapat diandalkan dan satu-satunya standar yang bisa disertifikasi dalam ISO 27000 series. Dalam implementasinya, penerapan ISO 27001 dapat membantu perusahaan mengidentifikasi, mengelola, dan mengurangi risiko terkait keamanan informasi secara sistematis.

ISO 27701 adalah standar internasional yang mengelola Sistem Manajemen Privasi Informasi, berfokus pada perlindungan data pribadi. Standar ini merupakan standar lanjutan dari ISO 27001 dengan menambahkan persyaratan khusus terkait privasi data. Dalam hal ini Perusahaan dapat menerapkan ISO 27701 untuk menjaga keamanan data privasi para karyawan dan kliennya. Sedangkan ISO 27018 adalah standar yang mengatur tentang privasi data dalam komputasi cloud. Standar ini merupakan standar yang berfokus pada perlindungan data pribadi di cloud.

Perbedaan ISO 27701 dan ISO 27018

Standar ISO 27701 bertugas untuk memperluas persyaratan privasi dengan tujuan untuk membantu organisasi, baik dalam pengontrolan data atau pemrosesan data maupun dalam mengelola dan melindungi data pribadi agar lebih efektif. Standar ini tidak hanya ada pada cloud tertentu, tetapi juga berlaku untuk semua organisasi yang menangani data pribadi.

Sedangkan ISO 27018 berfokus pada privasi data di lingkungan cloud yang sesuai dengan perusahaan dan bertugas untuk memproses data hingga menangani Informasi Identifikasi Pribadi (PII) di cloud. Standar ini menetapkan kontrol dan pedoman khusus untuk memastikan perlindungan PII pada cloud dan menambahkan keamanan tambahan pada kontrol yang sudah ditetapkan oleh ISO 27001.

ISO 27001 vs ISO 27018

Kedua standar, baik ISO 27001 maupun ISO 27018 memiliki fungsi dan kelebihan masing-masing. Berikut beberapa perbandingan medasar untuk membantu Anda menimbang dan menentukan manakah standar yang lebih cocok diterapkan di Perusahaan Anda.

standar keamanan informasi

ISO 27701 memperluas persyaratan privasi untuk membantu organisasi dalam mengelola dan melindungi data pribadi secara efektif, berlaku untuk semua jenis organisasi yang menangani data pribadi. Di sisi lain, ISO 27018 berfokus pada privasi data dalam lingkungan cloud, menetapkan kontrol khusus untuk memastikan perlindungan Informasi Identifikasi Pribadi (PII) di cloud, dan menambah keamanan pada kontrol yang sudah ditetapkan oleh ISO 27001.

Baca juga: Urgensi Sertifikasi ISO 27001: Melindungi Keamanan Data Nasabah

Kontak Kami

Segera Konsultasikan Kebutuhan Anda Dengan Kami!

Share this post:
Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp

Discover more articles